Infokreatif Digital Media
Beranda Hiburan 7 Tips Membuat Resolusi Tahun Baru 2023 Anti Gagal

7 Tips Membuat Resolusi Tahun Baru 2023 Anti Gagal

Penghujung tahun memang bisa dikatakan sebagai waktu yang pas untuk menyusun resolusi baru

Daftar isi:

[Sembunyikan] [Tampilkan]

    Tahun baru 2023 sudah di depan mata. Ya, 2022 hampir berakhir. Di tahun mendatang, sahabat Info Kreatif tentunya sudah memiliki sejumlah harapan dan rencana hebat yang ingin dicapai bukan.

    Dengan membuat resolusi tahun baru, sahabat bisa menyusun perencanaan dan tujuan yang hendak digapai dalam hidup. Memutuskan setiap langkah berdasarkan alasan yang tepat, serta fokus pada hal-hal yang bisa membuat hidup sahabat lebih baik lagi.

    7 Tips Membuat Resolusi Tahun Baru 2023 Anti Gagal
    7 Tips Membuat Resolusi Tahun Baru 2023 Anti Gagal

    Tips Membuat Resolusi Tahun Baru 2023 yang Berkesan dan Anti Gagal

    Penghujung tahun memang bisa dikatakan sebagai waktu yang pas untuk menyusun resolusi baru. Di momen ini kita bisa mengevaluasi perjalanan setahun ke belakang, apakah berjalan atau tidak.

    Berikut beberapa tips dalam menyusun resolusi yang anti gagal:

    1. Buat Tujuan yang Jelas dan Spesifik

    Apa yang ingin Sahabat capai di 2023 mendatang? Buatlah dengan spesifik dan jelas karena tidak sedikit yang membuat resolusi dengan mengawang-ngawang.

    Kelihatannya memang keren. Ingin mencapai a, mau meraih b. Tapi jika yang diinginkan tidak spesifik, maka akan sulit.

    Buat resolusi yang jelas dan spesifik. Misal ingin berat badan turun 10 kg alih-alih menuliskan ingin memiliki bentuk tubuh yang ideal.

    2. Fokus pada Satu atau Dua Hal yang Ingin Dicapai

    Terkadang dalam menyusun resolusi kita begitu “bernafsu” ingin mencapai a, b, c, d dan banyak hal lainnya. Namun hasilnya adalah kita kebingungan dan sedihnya tak ada satupun yang tercapai.

    Fokus pada satu atau dua goals yang benar-benar ingin dicapai ditahun tersebut. Misalkan apakah di tahun tersebut ingin memperbaiki kondisi keuangan, kesehatan, spiritualitas kita dan lain sebagainya.

    Prioritaskan satu atau dua tujuan saja. Sekali lagi tidak perlu “Bernafsu” meraih semua target sekaligus.

    “I fear not the man who has practiced 10.000 kicks once, but I fear the man who has practiced one kick 10.000 times,” Bruce Lee.

    3. Buat Rencana Tindakan untuk Menggapai Tujuan

    Setelah menentukan apa yang hendak diraih, maka buat rencana tindakan yang akan dilakukan. Buat daftarnya dan prioritaskan untuk melakukannya. Lakukan hal-hal yang realistis dan disipilin dalam menjalankannya.

    Dalam rencana tindakan itu tentukan target hariannya. Hal tersebut bisa membantu sahabat tetap fokus kepada tujuan Anda. Jangan lupa untuk tetap fleksibel dalam melakukannya agar tak terlalu kaku.

    4. Mulai dengan Upaya-upaya Sederhana tapi Konsisten

    Langkah kecil tapi sederhana lebih baik ketimbang rencana yang wah tapi susah untuk dieksekusi.

    Misalkan sahabat ingin memiliki berat badan yang ideal, maka lakukan upaya-upaya kecil semisal jogging setiap 2-3 kali selama 20 menit sehari ketimbang lari 5 km setiap hari.

    5. Masuk ke Circle yang Satu Frekuensi

    Nah ini penting gak penting, namun secara tidak langsung akan mendorong Anda lebih cepat menuju tujuan atau malah menjauh.

    Misalnya sahabat ingin memiliki penghasilan tambahan 1 juta perbulan, maka Anda perlu mencari circle yang memiliki penghasilan tambahan misalnya dari internet marketing ketimbang bergaul dengan yang suka nongkrong-nongkrong sehabis pulang kerja.

    6. Rayakan Setiap Pencapaian

    Sekecil apapun pencapaian Anda, itu layak untuk diapresiasi. Maka rayakan apapun itu bentuknya. Misal dengan membeli es krim, berbagi dengan anak-anak pinggiran dan lain sebagainya.

    Dengan mengapresiasi kita akan semakin termotivasi.

    7. Libatkan Sang Maha Kuasa

    Nah jangan lupa untuk melibatkan Sang Pencipta di setiap rencana kita. Karena tanpa pertolonganNya, kita tak akan bisa apa-apa dan tidak akan mencapai apa-apa.

    Nah sobat Info Kreatif, itulah 7 Tips Membuat Resolusi Tahun Baru 2023 Anti Gagal versi Info Kreatif. Semoga bermanfaat.

    “Gagal Merencanakan = Merencanakan Kegagalan,” Benjamin Franklin. []

    Komentar
    Bagikan:

    Iklan